Tingkatkan Pelayanan, Kantor Distrik Miyah Selatan Diresmikan.

Tingkatkan pelayanan terhadap masyarakat, Bupati Kabupaten Tambrauw, Gabriel Assem meresmikan Kantor Distrik Miyah Selatan. Peresmian ini ditandai dengan pengguntingan pita yang disaksikan langsung oleh sejumlah pimpinan OPD, aparat distrik serta masyarakat Miyah Selatan. Senin (23/8)

Dalam kesempatan tersebut, sebelum melakukan pemotongan pita, Bupati menghimbau agar pelayanan terhadap masyarakat, baik secara administrasi maupun lainnya dapat berjalan maksimal. Kepala distrik dan seluruh staf diharapkan dapat mengoptimalkan keberadaan kantor distrik yang baru diresmikan sebagai pusat informasi masyarakat.

Menurut Bupati, pembangunan kantor distrik yang representatif ini sudah lama diimpikan dan direncanakan, mengingat tingginya keperluan masyarakat untuk pelayanan administrasi di tingkat Distrik.

” jika gedung kantor sangat baik dan didukung fasilitas yang menunjang pasti
masyarakat dapat dilayani dengan baik,” ungkap Bupati.

Terkait aspirasi Bupati menegaskan, bahwa semua aspirasi masyarakat yang sudah disampaikan ke pemerintah, belum tentu semuanya terjawab, namun selaku pemerintah akan tetap berusaha untuk memberikan yang terbaik secara bertahap untuk memenuhi beberapa permintaan tersebut.

Untuk itu Bupati berharap agar masyarakat turut andil dalam peningkatan kualitas pelayanan, tidak boleh melakukan pemalangan karena peran masyarakat sangat penting dalam memanfaatkan dan ikut memelihara kantor distrik sehingga pelayanan dapat berjalan dengan baik. (ida)

Sebelumnya Penataan Kawasan Kantor Bupati Tambrauw Diambil Alih PUPR.

Tinggalkan Komentar Anda

Kantor Bupati Tambrauw

Jalan Irawiam No.1, Distrik Fef
Kabupaten Tambrauw, Papua Barat 

Waktu Operasional 08:00 - 16:00 WIT

Copyright Pemerintah Darah Kabupaten Tambrauw 2021 – Hak cipta dilindungi undang-undang